Biografi Sarlito Wirawan

 Biografi Sarlito Wirawan      Biodata   Nama: Sarlito Wirawan Sarwono  Lahir: 2 Februari 1944, Purwokerto  Meninggal: 14 November 2016, Jakarta  Pekerjaan: Psikolog  Isteri: Sri Pratiwi  Buku: Psikologi remaja, Pengantar umum psikologi, lainnya  Hobi: Basket, voli, tennis, karate  Biografi   Sarlito Wirawan Sarwono adalah sosok yang dikenal sebagai seorang psikolog dan penerjemah buku buku bertemakan psikologi dan menulis buku psikologi. Prof. Dr. Sarlito Wirawan Sarwono adalah Guru Besar Psikologi yang mendalami bidang Psikologi Sosial. Beliau diangkat sebagai Guru Besar Tetap pada Fakultas psikologi Universitas Persada Indonesia YAI pada tanggal 01 April 2009. Sarlito Wirawan Sarwono lahir di Purwokerto, 2 Februari 1944. Pria yang biasa dipanggil Ito ini meraih gelar sarjana psikologinya dari Universitas Indonesia di tahun 1968. Dia kemudian meneruskan studinya dengan mengambil program doktor di UI dan University of Leiden, Belanda.  Sarlito menikah dengan Sri Pratiwi yang biasa disapanya dengan panggilan Jeng Sri. Sri adalah mantan pustakawan di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia. Pasangan ini dikaruniai tiga orang anak, dua putra dan satu putri. Anak pertamanya, Anto yang lahir tahun 1969 bekerja sebagai desainer grafis. Sementara satu-satunya anak perempuan, yakni Anti mengikuti jejak ayahnya dengan berkarir sebagai psikolog. Sedangkan si bungsu Dimas, berprofesi sebagai

Biodata


Nama: Sarlito Wirawan Sarwono

Lahir: 2 Februari 1944, Purwokerto

Meninggal: 14 November 2016, Jakarta

Pekerjaan: Psikolog

Isteri: Sri Pratiwi

Buku: Psikologi remaja, Pengantar umum psikologi, lainnya

Hobi: Basket, voli, tennis, karate


Biografi


Sarlito Wirawan Sarwono adalah sosok yang dikenal sebagai seorang psikolog dan penerjemah buku buku bertemakan psikologi dan menulis buku psikologi. Prof. Dr. Sarlito Wirawan Sarwono adalah Guru Besar Psikologi yang mendalami bidang Psikologi Sosial. Beliau diangkat sebagai Guru Besar Tetap pada Fakultas psikologi Universitas Persada Indonesia YAI pada tanggal 01 April 2009. Sarlito Wirawan Sarwono lahir di Purwokerto, 2 Februari 1944. Pria yang biasa dipanggil Ito ini meraih gelar sarjana psikologinya dari Universitas Indonesia di tahun 1968. Dia kemudian meneruskan studinya dengan mengambil program doktor di UI dan University of Leiden, Belanda.

Sarlito menikah dengan Sri Pratiwi yang biasa disapanya dengan panggilan Jeng Sri. Sri adalah mantan pustakawan di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia. Pasangan ini dikaruniai tiga orang anak, dua putra dan satu putri. Anak pertamanya, Anto yang lahir tahun 1969 bekerja sebagai desainer grafis. Sementara satu-satunya anak perempuan, yakni Anti mengikuti jejak ayahnya dengan berkarir sebagai psikolog. Sedangkan si bungsu Dimas, berprofesi sebagai pengacara.


Mengajar di Almamater


Saat Sarlito kembalinya ke Tanah Air, Ia disibukkan dengan berbagai kegiatan di bidang akademis baik sebagai peneliti, ilmuwan, hingga penulis. Sarlito juga menjadi pengajar di almamaternya, Universitas Indonesia. Mata kuliah yang diajarnya antara lain Logika, Psikologi Perilaku S3ksual, Psikologi Sosial, Psikologi Lintas Budaya di Indonesia untuk Sarjana S1 dan mata kuliah Seminar Proposal Tesis, Teori-Teori Psikologi Sosial, Aliran-aliran dan Teori-teori Psikologi untuk Sarjana S2.

Selain menjadi dosen, ia pernah memegang jabatan struktural di UI yakni sebagai Dekan Fakultas Psikologi periode 1997-2004 dan Ketua Program Studi Kajian Ilmu Kepolisian di Program Pascasarjana. Guru Besar Tetap di Fakultas Psikologi Universitas Persada Indonesia YAI ini juga beberapa kali menjadi dosen tamu di berbagai universitas luar negeri. Tahun 1996, Sarlito menjadi guru besar tamu di Cornell University, Amerika Serikat dan Nijmegen University, Belanda. Setelah itu berturut-turut pada 2007 dan 2008, di Victoria University, Selandia Baru dan University Malaya, Malaysia. Ia juga kerap mengisi berbagai acara di radio dan televisi. Di antara deretan nama psikolog di negeri ini, boleh dibilang nama Sarlito Wirawan yang paling populer.


Hobi Berolahraga


Saat usianya yang menuju senja, Sarlito masih disibukkan dengan berbagai aktivitas. Agar kondisi fisiknya tetap terjaga, ia rajin berolahraga. Sejak masih bersekolah, bisa dibilang Sarlito memang amat menggilai olahraga. Berbagai cabang olahraga seperti basket, voli, tennis hingga karate pernah ditekuninya. Namun semua olahraga itu kini sudah ditinggalkannya sejak dokter mendiagnosa bahwa kaki kirinya tak lagi kuat untuk melakukan olahraga yang tergolong berat. Belakangan ia menikmati waktu senggangnya dengan berolahraga ringan seperti berenang atau bersepeda.


Meninggal dunia


Psikolog Sarlito Wirawan Sarwono meninggal dunia Senin malam 14 November 2016, pukul 22.15 WIB di RS PGI Cikini, Jakarta Pusat.


Organisasi


APA (American Psychological Association)

ICP (International Council of Psychologists)

SPSSI (Society of Psychological Studies on Social Issues)

IPS (Ikatan Psikologi Sosial)

APsyA (Asian Psychological Association)

ASI (Asosiasi S3xologi Indonesia)

0 Comments

Post a Comment