Realme
Realme (sering disebut realme) adalah manufaktur smartphone Cina yang berlokasi di Shenzen. Perusahaan ini secara resmi didirikan pada 4 Mei 2018 (Hari Pemuda Nasional di Cina) oleh Sky Li (Li Bingzhong). Perusahaan juga memproduksi produk lainnya seperti headphone, tas fitness dan gelang.
Sejarah
Realme muncul pertama kali di Cina di tahun 2010 (dengan nama Oppo Real) sebagai anak merek dari Oppo, anak perusahaan BBK Electronics dan didirikan pada tahun 2018. Pada 30 Juli 2018. Sky Li mengumumkan niatnya untuk mendirikan realme sebagai merek independen pada website mikroblogging Cina yatiu Weibo. Dia mengatakan bahwa di masa depan, merek realme akan berfokus pada penyediaan ponsel yang menghadirkan performa tinggi dan desain yang bergaya, memberikan anak muda kehidupan yang menyenangkan dengan menampilkan “teknologi” dan “kecantikan” yang terjangkau.
Baca Juga: Menguak Sejarah Berdirinya Oppo, Produsen Smartphone Teratas di Cina
Pada 15 November 2018, realme memperkenalkan logo baru.
Pada 22 November 2018, realme mendapatkan peringkat merek No. 1
Pada 15 Mei 2019, realme mengadakan konferensi pertamanya di Beijing, Cina untuk memasuki pasar Cina secara resmi, meluncurkan realme X, realme X Lite dan realme X Master Edition.
Pada bulan Juni 2019, realme secara resmi mengumumkan kehadirannya ke pasar Eropa, dan memposting foto pertamanya menggunakan kamera 64MP miliknya.
Di bulan Juli 2019, realme telah berhasil memasuki 20 pasar termasuk Cina, India, Asia Tenggara dan Eropa.
Menurut laporan oleh institusi analisis internasional, pengiriman global realme tercatat mencapai 4,7 juta unit di seluruh dunia pada kuartal kedua tahun 2019, persentase peningkatannya 848% dari tahun ke tahun, dan menjadi salah satu dari 10 manufaktur ponsel terbaik di dunia.
Baca Juga: Menguak Sejarah Berdirinya Apple, Produsen Smartphone Termahal Namun Digilai Banyak Orang
Pada bulan Agustus 2019, realme telah memiliki lebih dari 10 juta pengguna di seluruh dunia.
Pada bulan Agustus 2019, realme menunjukkan perangkat prototipe dengan quad-camera 64MP di Cina dan India.
Pasar
Pada ulang tahun pertamanya, realme mengumumkan akan memasuki pasar Cina dan Taiwan, dan menjual sekitar 15 juta headset pada operasi tahun pertamanya.
Realme meluncurkan produk pertamanya, bernama “realme 1” secara eksklusif ke pasar India pada bulan Mei 2018 pada Amazon India dan pada bulan Juli 2019 Realme meluncurkannya di lebih dari 20 pasar, diantaranya Cina, Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapore, Myanmar, Filipina, Vietnam, Pakistan, Nepal, Bangladesh, United Emirat Arab, Mesir, Britania Raya, Perancis, Itali, Spanyol, Rusia dan meluncurkan produk di pasar Australia pada bulan Oktober 2019. Pada bulan November 2019, Realme telah memiliki 14,3% saham pasar India.
Baca Juga: Menguak Sejarah Berdirinya Toyota, Produsen Mobil Jepang Yang Mendunia
Produk
Realme 1
Produk smartphone Realme, yaitu realme 1, diluncurkan di India pada bulan Mei 2018. Model ini memiliki tampilan 18:9 dengan resolusi FHD+ 6,0 inci dan dilengkapi dengan chipset MTK Hello P60, kamera belakang 13 MP dengan LED flash, kamera depan 8MP tanpa LED flash, dan baterai tanam 3410 mAh. Awalnya tipe ini tersedia dalam tiga jenis penyimpanan: RAM 3 GB dan memori internal 32 GB, RAM 4 GB dan memori internal 64 GB, dan RAM 6GB dan memori internal 128 GB, dan terjual lebih dari 400.000 unit dalam 30 hari pertama di Amazon India secara eksklusif.
Realme 2
Realme 2 dipamerkan pada 4 September 2018. Produk ini memiliki tampilan layar HD+ 6,2 inci dengan rasio 19:9. Memiliki ColorOS 5.1, versi ColorOS saat ini adalah 6.0 dan terinspirasi oleh Android 9 Pie, smartphone ini dilengkapi dengan baterai 4230 mAh dan memiliki prosesor Qualcomm Snapdragon 450. Smartphone ini memiliki desain kaca belakang, yang melapisi smartphone dengan body kaca dan juga memiliki tiga mode kunci: Smart Lock, Face Lock dan sensor sidik jari di belakang. Realme 2 memiliki sepasang kamera belakang 13MP+2MP dan kamera depan 8MP. Smartphone ini terjual 200.000 unit dalam waktu 5 menit.
Realme 2 Pro
Smartphone Realme 2 Pro diluncurkan pada September 2018. Smartphone ini dilengkapi dengan layar sentuh 6,3 inci dengan resolusi 1080x2340 piksel dengan kerapatan 409 piksel per inci dan merupakan produk pertama realme yang dijual di luar India, dengan peluncuran pada 9 Oktober di Indonesia. Tidak ada informasi pengumuman perilisan di Filipina.
Realme 2 Pro dilengkapi dengan prosessor octa-core Qualcom Snapdragon 660 dengan kecepatan 1,95 GHz dengan GPU Andreno 512 dan juga dilengkapi RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB yang bisa diperbesar menjadi 256GB menggunakan kartu microSD. Realme 2 Pro memiliki sepasang kamera depan 16MP (f/1.7) + 2MP (f/2.4), dan kamera depan 16MP (f/2.0).
Catatan: (smatrphone ini dilengkapi dengan penyimpanan UFS 2.1 dalam varian 8/128 GB) juga dilengkapi dengan baterai tanam 3500 mAh, dengan ukuran (tinggi x lebar x ketebalan) 156,70 x 74,00 x 8,50 milimeter dan berat 174 gram. Smartphone ini beroperasi pada ColorOS 5.2, setara dengan sistem operasi Android 8.1 (Oreo), saat ini beroperasi pada ColorOS 6, setara dengan sistem operasi Android 9.0 (Pie) dan akan segera mendapatkan RealmeUI, setara dengan Android 10 pada Juni 2020.
Realme 2 Pro adalah smartphone dengan SIM dobel (GSM dan GSM) dan juga dapat menampung SIM ukuran Nano. Opsi konektivitasnya diantaranya Wi-Fi, GPS, Bluetooth, USB OTG, Micro-USB, sinyal 4G pada kedua kartu SIM, dan 3G dan 4G (dengan dukungan Band 40 yang diguanakan oleh beberapa jaringan LTE di India). Sensor pada smartphonenya terdiri atas pembuka kunci wajah, sensor sidik jari, kompas/magnetometer, sensor proximity, accelerometer, sensor cahaya sekeliling dan giroskop.
Realme C1
Realme meluncurkan realme C1 setelah meluncurkan realme 2 Pro. Realme C1 dilengkapi dengan prosessor octa-core Snapdragon 450 dengan kecepatan 1,8 GHz. Realme C1 memiliki tampilan HD+ 6,2 inci 1520 x 720 piksel (rasio 19:9) dengan rasio layar ke tubuh 88,8 persen.
C1 memiliki kamera belakang sepasang 13MP + 2 MP, dan kamera depan 5MP (f/2.2). Dilengkapi baterai 4230 mAh, RAM 2GB, dan penyimpanan internal 16GB. Realme C1 beroperasi pada ColosOS 5.1.
Pada 28 Januari 2019, realme juga memperkenalkan dua varian baru dari realme C1 dengan menyebutnya C1 (2019). Dua varian tersebut sebenarnya adalah realme C1 dengan RAM 2GB / penyimpanan internal 32GB dan RAM 3GB / penyimpanan internal 32GB. Tidak ada perubahan dalam desain atau spesifikasi lainnya. Pada 29 November 2018 varian Realme C1 dengan RAM 2GB dan penyimpanan internal 16GB secara resmi diluncurkan di Filipina dan flash sale nya dimulai pada 25 Desember 2018.
Realme C2
Realme meluncurkan realme C2 yang dilengkapi chipset HelIo P22 dan memiliki tampilan 6,1 inci dengan resolusi HD dan notch waterdrop. Chipnya dilengkapi dengan kombinasi memori 2/16GB dan 3/32GB, dan beroperasi pada ColorOS 6.0 berdasarkan Anrois Pie. Smartphone ini memiliki Chroma Boost dan gerakan lambat (80 fps pada 480p). Smartphone ini tersedia dalam warna biru berlian dan hita berlian. Dan akan tiba di Flipkart pada 5 Mei 2019.
Pada 31 Mei 2019, realme C2 diuncurkan secara resmi di Filipina. Smartphone ini memiliki tampilan notch dewdrop dengan Corning Gorilla Glass 3 lapisan. Smartphone ini beroperasi pada MediaTek Helio PSS SoC, yang berisi GPU PowerVR GE8320. Realme C2 dirilis dalam dua varian: yaitu RAM 2GB dengan penyimpanan internal 16 GB dan RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB.
Realme U1
Realme U1 diluncurkan pada 28 November 2018 secara eksklusif di Amazon India. Smartphone ini memiliki tampilan FHD+ 6,3 inci dengan notch dewdrop. Smartphone ini memiliki MediaTek Helio P70 (12 NM) sOc DENGAN mp3 arm Mali-G72 yang memiliki dua jenis: yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB. Smartphone ini dilengkapi dengan kamera belakang 13MP + 2MP dan kamera depan 25MP dengan sensor Sony. Realme U1 memiliki baterai 3500 mAh dan beroperasi pada ColorOS 5.2 berdasarkan Android 8.1 (Oreo).
Realme 3
Realme 3 diluncurkan pada 4 Maret 2019 di Flipkart India secara eksklusif. Smartphone ini memiliki tampilan HD+ 6,2 inci dengan notch teardrop. Smartphone ini dilengkapi dengan MediaTek Helio P70 SoC dengan GPU MP4 ARM Mali-G72. Smartphone ini mililiki dua jenis: yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB. Dilengkapi dengan kamera belakang 13MP + 2MP dan kamera depan 13MP. Realme 3 juga dilengkapi dengan baterai 4230 mAh dan beroperasi pada ColorOS 6.0 berdasarkan Android 9.0 (Pie). Posisinya di India adalah 3 dalam kurun waktu 6 bulan.
Pada 19 Maret 2019 realme 3 diluncurkan di Filipina secara eksklusif dalam Shopee Filipina untuk jenis RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB. Smartphone ini juga memiliki tampilan HD+ 6,2 inci dengan notch teardrop. Smartphone ini dilengkapi dengan Mediatek Helio P70 SoC dengan GPU MP3 ARM Mali-G72. Memiliki dua jenis yang dijual di toko offline atau kios, yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 64GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB. Smartphone ini juga memiliki kamera depan 13MP. Realme 3 juag dilengkapi baterai berkapasitas 4.230mAh dan beroperasi pada ColorOS 6.O berdasarkan pada Android 9.0 (Pie).
Realme 3 Pro
Realme 3 Pro (Realme X lite di Cina) diluncurkan pada 22 April 2019.
Pada 17 Mei 2019 realme 3 Pro secara resmi diluncurkan di Filipina, ada tiga varian, yaitu RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB, RAM 6GB dengan penyimpanan internal 64GB dan RAM 6GB dengan penyimpanan internal 128GB. Realme 3 Pro memiliki prosessor Qualcom Snapdragon 710 AIE dengan GPU Andreno 616.
Realme 3 Pro dilengkapi dengan tampilan bezel-less full-HD + IPS 6,3 inci (16 cm) dengan notch teardrop di atasnya, memiliki rasio aspek 19,5:9 dan rasio layar ke tubuh 90,8%. Realme 3 Pro dilengkapi dengan prosessor octa-core Qualcomm Snapdragon 710 SOC, RAM 4GB/6GB dan penyimpanan internal 64GB/128GB yang bisa diperbesar menjadi 256GB menggunakan microSD. Ini adalah smartphone pertama dalam rentang harganya yang menggunakan chipset Snapdragon 710.
Realme 3 Pro diperkuat dengan Corning Gorilla Glass 5. Smartphone ini memiliki tubuh polikarbonat di belakang, dengan tiga warna varian, yaitu ungu berkilau, biru nitro, dan abu-abu karbon. Beratnya 172 gram.
Realme 3 Pro diupdate ke Android 10 dengan skin kostum RealmeUI.
Realme 3 Pro memiliki kamera sepasang 16MP+5MP di belakangnya, menyediakan fitur mode bokeh dan lainnya. Sensor utamanya adalah Sony IMX519, yang digunakan dalam banyak smartphone high-end seperti OnePlus 6/6T. Smartphone ini juga memiliki kamera depan 25MP. Kamera depannya juga memiliki dukungan fitur kunci AI Face.
Realme 3 Pro memiliki baterai berkapasitas 4.045mAh yang dilengkapi dengan teknologi pengisian daya cepat VOOC 3.0. Perusahaan menambahkan pengisi daya VOOC 3.0 20W di dalam kotak realme 3 Pro.
Realme X
Pada 15 Mei 2019, realme X secara resmi diluncurkan di Cina dan India pada 14 Juli.
Realme X dilengkapi dengan tampilan notch-less SUPER AMOLED full HD+ 6,53 inci dengan Corning Gorilla Glass 5 yang digabungkan dengan pemindai sidik jari di dalam layar, smartphone ini memiliki prosessor Qualcomm Snapdragon 710 dengan GPU Andreno 616.
Realme X dirilis di Cina dalam tiga varian, yaitu RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB, RAM 6GB dengan penyimpanan internal 64GB dan RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB. Dan di India smartphone ini diluncurkan dengan RAM 4GB/8GB dengan penyimpanan internal 128GB.
Panel belakang smartphone memiliki sepasang kamera Sony IMX 586 48MP Sensor plus 5MP dan kamera depan Sony IMX 412 Sensor pop-up.
Baterainya memiliki kapasitas 3.765 dan dukungan teknologi pengisian daya cepat VOOC 3.0. dengan tipe port C.
Realme X Master Edition
Pada 15 Mei 2019, realme X Master Edition secara resmi dirilis di Cina, smartphone ini didesain oleh desainer terkenal Naoto Fukasawa.
Realme X Master Edition tersedia dengan tampilan notch-less full HD+ sAMOLED 6,53 inci dengan Corning Gorilla Glass yang digabung dengan layar pemindai sidik jari, smartphone ini memiliki prosessor Qualcomm Snapdragon 710 dengan GPU Andreno 616. Namun, dari beberapa keterangan menyebutkan bahwa smartphone Realme X Master Edition akan dilengkapi dengan chipset Snapdragon 855.
Realme X Master Edition dirilis di Cina dalam tiga varian, yaitu RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB, RAM 6GB dengan penyimpanan internal 64GB dan RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB.
Panel belakangnya memiliki sepasang kamera Sony IMX 586 48MP Sensor plus 5MP dan kamera depan Sony IMX 412 16MP Sensor pop-up.
Baterainya berkapasitas 3.765mAh dan memiliki dukungan teknologi pengisi daya cepat VOOC 3.0.
Realme 3i
Realme 3i diluncurkan pada 16 Juli 2019.
Pada 23 Juli 2019 realme 3i secara resmi diluncurkan di India, smartphone ini memiliki tiga varian, yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB. Smartphone ini beroperasi pada chipset MediaTek Helio P60 AIE dengan GPU ARM Mali G-72. Smartphone ini memiliki colorOS 6.0 berdasarkan pada Android Pie 9.0.
Realme 3i dilengkapi dengan tampilan bezel-less 6,22 inci HD+ IPS dengan notch teardrop dan tampilan 15,8 cm. Realme 3i dilengkapi dengan prosessor octa-core MediaTek Helio P60 dengan kecepatan 2,0 GHz, tersedia dua varian, yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB.
Realme 3i memiliki kamera depan 13MP+2MP, dengan fitur bokeh. Sensor utamanya adalah 1.12 mikrometer dengan dukungan sensor 1,75 micrometer CMOS. Smartphone ini juga memiliki kamera depan 13MP yang mendukung fitur kunci AI Face.
Realme 3i dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.230mAh tanpa dukungan pengisian cepat. Memiliki opsi port Micro USB. Perusahan menambahkan pengisis daya reguler 10W di kotaknya.
Realme 5
Realme 5 diluncurkan pada 20 Agustus 2019. Perusahaan juga meluncurkan aksesoris tambahan di pasar.
Pada 20 Agustus 2019, realme 5 secara resmi dirilis di India. Smartphone ini memiliki tiga varian, yaitu RAM 3GB dengan penyimpanan internal 32GB, RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan internal 128Gb, smartphone ini beroperasi pada prosesor Snapdragon 665 AIE dengan CPU Octa-core. Smartphone ini memiliki colorOS 6.0 realme edition berdasarkan Android Pie 9.0.
Realme 5 dilengkapi dengan tampilan LCD layar penuh mini-drop 6,5 inci dengan rasio body ke layar 89%. Realme 5 juga dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass.
Raelme 5 memiliki kamera AI Quad dengan lensa Ultra Wide-angle, kamera utama 12 MP dengan lubang f/1,8, kamera wide-angle 8MP dengan sudut 119°±1.5° dan lubang f/2,25. Dilengkapi dengan kamera potrait 2MP dan makro 2MP. Memiliki dukungan perekam video 4K dalam 30fps, perekam video HD 1080p dalam 30fps dan gerakan lambat 120fps/240fps.
Realme 5 juga dilengkapi dengan baterai 5.000 mAh tanpa dukungan pengisisi daya cepat. Perusahaan menambahkan pengisi daya reguler 10W (5V, 2A) di kotaknya.
Realme 5 Pro
Realme 5 Pro diluncurkan pada 20 Agustus 2019.
Pada 20 Agustus 2019 realme 5 Pro secara resmi dirilis di India, yang memiliki tiga varian, yaitu RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB, RAM 6GB dengan penyimpanan internal 64 GB dan RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB. Smartphone ini beroperasi pada prosessor Snapdragon 712 AIE dengan CPU Octa-core. Smartphone ini juga dilengkapi dengan colorOS 6.1 realme edition berdasarkan pada Android Pie 9.0
Realme 5 Pro dilengkapi dengan tampilan layar penuh LCD 6,3 inci multi sentuh dengan rasio layaar ke tubuh 90,6% dengan resolusi 2340 sampai 1080 piksel.
Realme 5 Pro memiliki kamera AI Quad dengan lensa Macro Ultra Wide-angle, kamera utama Sony IMX 586 48MP dengan lubang f/1,79, kamera 8MP wide-angle dengan sudut 119°±1.5° dan lubang f/2,25, yang dilengkapi dengan kamera potrait 2MP dan kamera makro 2MP. Memiliki dukungan perekaman video 4K pada 30fps, perekaman video HD 1080p pada 30fps/60fps.
Realme Pro dilengkapi dengan baterai 4.035 mAh dengan pengisi daya cepat VOOC (5V, 4A). Dan juga memiliki dukungan pengisi daya cepat VOOC 3.0 dengan port USB 2.0.
Realme XT
Realme XT diluncurkan pada 16 September 2019.
Smartphone ini memiliki 3 varian, yaitu RAM 4GB + ROM 64GB, RAM 6GB + ROM 64GB, dan RAM 8GB + ROM 128GB. Smartphone ini memiliki prosessor Qualcomm Snapdragon 712 AIE, dengan CPU octa core yang dibuat pada proses 10 nm. Smartphone ini memiliki OS Android 9.0 Pie.
Realme XT memiliki tampilan Super AMOLED dengan resolusi Full HD+ 2340x1080 berukuran 6,4 inci. Smartphone ini juga memiliki pemindai sidik jari.
Realme XT memiliki kamera AI Quad dengan lensa makro Ultra Wide-angle, kamera samsung 64MP.
Kamera wide-angle 8MP dengan angle 119°±1.5° dan lubang f/2,25, dilengkapi dengan kamera potrait 2MP dan kamera makro 2MP. Smartphone ini mendukung perekaman video 4K pada 30fps, perekaman video HP 1080p pada 30fps/60fps.
Realme XT memiliki baterai 4.000 mAh dengan pengisi daya cepat VOOC 3.0 (5V, 4A di dalam kotaknya).
Realme X2 Pro
Smartphone realme X2 Pro diluncurkan pada 20 November 2019. Smartphone ini memiliki dukungan pengisi daya cepat standar SuperVOOC 50 watt, dan juga digunakan pada perusahaan rekanannya. Smartphone ini dilangkapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon 855 Plus dan tersedia dala tiga varian, yaitu RAM 6GB + penyimpanan internal 64 GB, RAM 8GB + penyimpanan internal 128GB, dan RAM 12GB + penyimpanan internal 256GB.
Smartphone ini berukuran 161,00 x 75,7 x 8,7mm (6.34 in × 2.98 in × 0.34 in) dan tinggi 192 gram (7,02 oz). Smartphone ini juga memiliki tampilan Super AMOLED 2400 × 1080 piksel 6,5 inci dengan proteksi Corning Gorilla Glass. Tampilan smartphone juga memiliki notch waterdrop di bagian atasnya, memiliki kamera depan 16 MP dan refresh rate 90 Hz.
Di bagian depan ada empat kamera, kamera utama 64 MP dengan sensor Samsung GW1, lensa telephoto 13 MP, menyediakan zoom optik 2x dan dukungan sampai zoom hybrid 20x, kamera 8 MP 155 derajat wide angle, dan kamera belakang dan putih 2 MP untuk kedalaman mode potrait.
Realme 5s
Realme 5s diluncurkan pada 29 November 2019 di India. Realme 5s memiliki beberapa fitur yang sama dengan Realme 5, tapi ada upgrade pada sensor kamera utama belakang yaitu 48MP yang sebelumnya adalah 12MP dalam Realme 5. Smartphone ini memiliki dua varian, yaitu ROM 64GB atau 128GB dengan keduanya memiliki RAM 4GB.
Realme X2 Pro Master Edition
Realme X2 Pro Master Edition, diluncurkan di India pada Desember 2019.
Realme X2 Pro Master Edition diciptakan oleh desainer Jepang Naoto Fukusawa dan memiliki warna merah bata dan padat. Smartphone ini hanya memiliki variasi RAM 12GB dan penyimpanan internal 256GB.
Realme X2 Pro Edition memiliki spesifikasi sama dengan tipe reguler dengan warna putih bulan dan biru neptune tapi memiliki kaca di belakangnya dengan penyelesaian sentuhan-halus.
Realme 5i
Realme 5i dirilis pada bulan Januari 2020 di India dan Filipina. Realme 5i memiliki fitur yang sama dengan realme 5, namun kamera selfie nya hanya 8MP. Smartphone ini memiliki dua warna, yaitu biru aqua dan hijau hutan dalam desain matahari terbit yang mirip dengan sinar matahari dan matte. Smartphone ini memiliki tiga varian, yaitu penyimpanan internal 32, 64 dan 128GB dan ketiganya memiliki RAM 3GB.
Realme C3
Realme C3 adalah smartphone gaming yang dirilis pada Februari 2020 di India, dan Maret 2020 di Filipina.
Memiliki bentuk yang sama dengan tipe 5i, smarphone ini memiliki tampilan LCD 16,5 inci layar penuh mini-drop, kamera utama 12 MP, kamera makro 2MP, dan kamera selfie 5MP. Memiliki fitur perekam video HD sampai dengan 1080p pada 30fps dan dukungan perekam gerakan lambat 120fps. Ini adalah salah satu smartphone realme pertama yang menggunakan sistem chip MediaTek Helio G70, dan memiliki dua varian tergantung pada negaranya.
Salah satu dengan dua kamera belakang dan tanpa sensor finger print yang dijual terutama di India, dan varian internasional dengan tiga kamera belakang dan pemindai sidik jari. Smartphone ini juga memiliki kapasitas baterai 5000mAh yang mendukung pengisisian daya 10W.
Realme C3 juga memiliki headset jack 3,5mm, port pengisi daya Micro-USB, dan SIM nano sepasang dan penampung kartu Micro SD. Smartphone ini beroperasi pada Android 10 dengan UI Realme 1.0 di atasnya.
Review untuk realme C3 kebanyakan positif, dengan para penilai memuji proposisi nilainya dan spesifikasinya, meskipun Fergus Halliday dari PC World Australia kurang antusias, dia mengkritik kameranya dan penyimpanannya.
Realme X50 Pro 5G
Realme X50 Pro adalah smartphone realme pertama dengan koneksi 5G. Realme X50 memiliki kamera Quad 64MP dan sepasang kamera depan 32MP + 8MP, dilengkapi dengan prosessor Qualcomm Snapdragon 865 dengan refresh rate 90 Hz, tampilan Super AMOLED dan pemindai sidik jari dalam layar. Ini adalah smartphone pertama di dunia yang dilengkapi dengan sistem navigasi satelit India NavlC.
Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Realme
0 Comments
Post a Comment