Biodata Gianluigi Buffon


Biodata


Nama lengkap : Gianluigi Buffon
 
Tanggal lahir : 28 Januari 1978 (umur 39)

Tempat lahir : Carrara, Italia

Tinggi : 1.91 m (6 ft 3 in)
 
Posisi bermain : Penjaga gawang

Klub saat ini : Juventus
 
Nomor : 1



Biografi


Gianluigi Buffon, seringkali dipanggil Gigi Buffon lahir di Carrara pada tanggal 28 Januari 1978; umur 32 tahun, ia adalah kiper utama di tim nasional sepak bola Italia serta kiper utama tim sepak bola Juventus FC. Gianluigi Buffon dilahirkan dalam sebuah keluarga sepakbola. Ia mulai bermain sepak bola pada Canaletto Youth Academy, sebuah organisasi amatirdi La Spezia, dan ketika ia semakin besar ia bergabung dengan Perticata, sebuah tim amatir di Carrara. Karena fisiknya yang kuat, Ia diposisikan sebagai seorang Striker pada kedua tim tersebut. Pada umur 12 tahun ia bergabung dengan Bonascola dan di umur 13 tahun ia bergabung dengan Parma.

Suatu hari pada umur 14 tahun ia dipaksa untuk bermain pada posisi kiper karena kedua kiper yang ada mengalami cedera. Hanya dalam waktu dua minggu, ia menjadi kiper utama secara regular, sama seperti idolanya Thomas N’Kono, Kiper terkenal asal kamerun yang bermain pada iala Dunia tahun 1990 di Italia. Setelah Gigi bergabung dengan Parma, karirnya terus menanjak dengan cepat dan dia menjalani debutnya di umur 17 tahun, pada pertandingan UEFA Cup menghadapi Halmstad (pertandingan berkesudahan 0-0) dan pada pertandingan menghadapi AC Milan (kembali dengan hasil 0-0)Prestasinya yang mencolok membuat ia ditawar oleh tim raksasa Juventus, ia pun menandatangani kontrak dengan Juventus pada musim panas tahun 2001 sebesar 52 juta euro, rekor transfer terbesar untuk seorang penjaga gawang saat itu. Dia adalah faktor penting di Juventus. Buffon sudah tampil di ratusan pertandingan di Juventus dan sudah mempersembahkan 2 gelar liga Italia untuk Juventus. Pada musim panas 2006 ketika Juventus itu diturunkan ke Serie A Italia sebagai hukuman atas partisipasi mereka dalam skandal calcioploi, Buffon adalah salah satu dari beberapa pemain yang tetap bertahan di Juventus. Prestasi dan penampilan hebat di level klub juga menular di level Timnas. Dia melakukan debut untuk Timnas Italia ketika dia baru berusia 19 tahun, kala itu Italia melawan Rusia dalam laga Play-off Piala Dunia 1998. Prestasi terbaiknya di Timnas adalah saat ia menjuarai Piala dunia bersama Italia pada tahun 2006.



Perjalanan Karir Gianluigi Buffon


1991 - 1995 : Parma
1995 - 2001 : Parma
2001 - kini : Juventus
1993 : Italia U-16
1994 : Italia U-17
1995 : Italia U-18
1995 - 1997 : Italia U-21
1997 - kini : Italia

Prestasi dan Penghargaan Gianluigi Buffon


Prestasi Gianluigi Buffon Bersama Parma

Juara Piala UEFA : 1998-99
Juara Coppa Italia : 1998-99
Juara Supercoppa Italiana: 1999

Prestasi Gianluigi Buffon Bersama Juventus

Serie A (7): 2001-2002, 2002-03, 2011-12, 2012-13, 2013-14, 2014-15, 2015-16 ( Tidak termasuk dua gelar yang dibatalkan di 2004-05 dan 2005-06)
Serie B (1): 2006-07
Supercoppa Italiana (2): 2002, 2003 dan 2012
Piala Italia : Runner UP 2011-2012

Prestasi Gianluigi Buffon Bersama Italia

Italia U21
Juara Piala Eropa U-21 : tahun 1996
Italia
Juara Piala Dunia FIFA : tahun 2006

Penghargaan Individual Gianluigi Buffon

Bravo Award: 1999
UEFA Champions League Most Valuable Player: 2003
UEFA Club Football Awards Best Goalkeeper: 2003
FIFA 100[41]
Yashin Award: 2006[42]
2006 FIFA World Cup All-Star Team
European Footballer of the Year (Silver Ball): 2006[43]
Serie A Goalkeeper of the Year: 1999, 2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2006, 2008
Onze d'Onze (Ideal Team of The Year, GK): 2003, 2006
UEFA Team of the Year: 2003, 2004, 2006
FIFPro World XI: 2006, 2007
IFFHS Best Goalkeeper: 2003, 2004, 2006, 2007
UEFA Euro 2008 - Team of the Tournament

0 Comments

Post a Comment