Biodata Jose Mourinho

                                  


Masa kanak-kanak


Ketika masih mudah, Jose Mourinho pernah meruput di klub Belenenses, kemudian pindah untuk bermain di klub yang dilatih ayahnya, Rio Ave sebagai bek. Selain itu, Jose juga bermain untuk divisi kedua Sesimbra, dan ia melanjutkan pendidikan ilmu jasmani dan olahraga di Universitas Teknik Lisbon. Setelah menghabiskan lima tahun menimba ilmu di Universitas, akhirnya Jose mendapatkan gelar diplomanya.

Perjalanan Karir


Jose Mourinho mulai bekerja sebagai guru pendidikan jasmani di sekolah lokal yang ada di Lisbon. Ia menjadi pelatih dan manajer untuk tim sepokbola junior di Vitoria Setubal, kemudian menjadi asisten pelatih di Estrela da Amadora. Jose meningkatkan pengetahuannya dengan mengambil kursus tentang kepelatihan,bahkan beberapa kursus yang dijalaninya berada di bawah naungan asosiasi sepak bola dan asosiasi sepak bola Skotlandia. Di asosiasi sepak bola Skotlandia Jose bertemu Andy Roxburgh yang merupakan mantan manajer klub Skotlandia. Andy memberikan pengaruh yang sangat penting bagi Jose terutama tentang pelatihan, poin dan teknik yang perlu dibangun dalam sesi latihan.

Sir Bobby Robson


Di tahun 1992, Sir Bobby Robson, seorang manajer legendaris klub Inggris datang ke Portugal untuk menjadi manajer Sporting Clube of Lisbon. Kemudian Jose Mourinho diminta untuk menjadi penerjemah bagi Bobby Robson. Ketika Sir Bobby pindah ke FC Porto pada 1993, Jose dibawa bersamanya.

Bahkan pada 1996 ketika Sir Bobby menjadi manajer FC Barcelona, Jose juga ikut dengannya bahkan belajar bahasa Catalana. Namun, pada 1997 keduanya memilih berpisah karena Sir Bobby dipecat, sementara Jose memilih tinggal di FC Barcelona dan membantu penggantinya, Louis van Gaal. Dari Sir Bobby Robson lah Jose belajar tentang gagasan pelatih terbaik. Ketika memilih tetap tinggal di FC Barcelona, Jose juga diberi tanggung jawab untuk mengelola tim Barcelona B, dan A untuk beberapa kompetisi.


Kembali ke Portugal


Sebenarnya Jose Mourinho mendapatkan tawaran dari Sir Bobby Robson untuk menjadi asisten pelatih di Newcastle United, tetapi ia menolaknya dan memilih kembali ke Portugal, dan menjadi manajer klub Benfica pada tahun 2000, kemudian pada 2001pindah ke Uniao de Leira lada. Di tahun 2002, Jose dipilih untuk melatih FC Porto, dan dengan metode ilmiah inovatif miliknya, ia mampu membawa kesuksesan bagi FC Porto. Terbukti dalam dua tahun, FC Porto memenangkan The Portugis Cup and Super Cup, dua gelar dari liga Portugis, Piala UEFA pada 2003 dan Liga Champions UEFA pada 2004.

Chelsea

Setelah memangkan kompetisi paling bergengsi di Eropa, Jose Mourinho menjadi salah satu manajer yang diincar klub-klub sepakbola. Akhirnya pemilik FC Chelsea, Roman Abramovich, mendatangkan Jose Mourinho ke klubnya pada September 2004 dengan durasi kontrak selama tiga tahun. Pada saat itu nilai transfer Jose disebut-sebut sebagai yang tertinggi untuk posisi manajer klub, yaitu lebih dari £5 juta/tahun.

Selama Jose berada di Chelsea, ada banyak kejuaraan yang dimenangkan Chelsea, seperti dua gelar Liga Primer pada 2005 dan 2006, satu gelar Piala FA di 2007, dua Piala Liga pada 2005 dan 2007, serta satu Community Shield di 2005.

Selain enam trofi yang diperoleh Chelsea selama tiga tahun, Jose juga disorot karena sering berdebat dengan sejumlah pemain, berkomentar pedas tentang manajer klub sepakbola lain dan media massa. Akhirnya Jose meninggalkan Chelsea pada September 2007 setelah melakukan kesepakatan bersama dengan petinggi klub.

Inter Milan


Setelah sembilan bulan tidak melatih, akhirnya Jose Mourinho berlabuh di Inter Milan pada Juni 2008 dengan durasi kontrak selama tiga tahun. Selama Jose di Inter Milan ada banyak kejuaraan yang dimenangkan Inter Milan. Mulai dari Piala Super Italia yang diperoleh Inter Milan setelah 3 bulan Jose menjabat posisi pelatih dan setahun kemudian menjuarai Liga Italia Seri, dan tentunya yang paling fenomenal adalah tiga tropi dalam satu musim di 2010, yaitu juara Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions UEFA.

Di tahun 2010, Jose akhirnya menyudahi kerjasamanya dengan Inter Milan kerena ingin mendapatkan tantangan baru. Inter Milan akhirnya bersedia melepas Jose setelah Real Madrid bersedia memberikan kompensasi untuk kepindahannya ke Santiago Bernabéu.

Real Madrid


Secara resmi, Jose Mourinho bergabung dengan Real Madrid pada Mei 2010 dan menandatangani kontrak selama empat tahun. Ketika Real Madrid, Jose mampu mempersembahkan trofi Copa del Rey setelah mengalahkan Barcelona pada 2010, dan pada 2012 Real Madrid mampu membawa trofi La Liga, bahkan Jose mampu meruntuhkan dominasi Barcelona di Liga Spanyol.

Pada Mei 2013, setelah Jose melakukan kesepakatan bersama dengan petinggi klub akhirnya ia menyatakan berhenti dari jabatannya di Real Madrid. Ada banyak spekulasi mengenai selesainya kerjasama Jose dengan klub asal Spanyol ini mulai dari ketidaknyamanan hingga hubungan yang tidak harmonis.

Kembali ke Inggris


Setelah kabar pensiunnya Sir Alex Ferguson pada akhir musim 2013, muncul spekulasi bahwa Jose Mourinho akan mengisi posisi tersebut di Manchester United. Namun, faktanya Jose justru kembali ke mantan klubnya Chelsea dan menandatangi kontrak selama empat tahun.

Kemenangan Chelsea setelah ditangani oleh Jose kembali antara lain berada di urutan ketiga Liga Primer 2014 dan satu Piala Liga di 2015, dan gelar Liga Primer di 2015. Akhirnya pada Desember 2015, Jose meninggalkan Chelsea setelah melakukan kesepakatan bersama dengan petinggi klub.
Ditendangnya Jose oleh Roman Abramovich karena performa tim yang terus memburuk, suasana ruang ganti terus memanas, serta komentar-komentarnya yang membuatnya harus berurusan dengan FA. Pada Mei 2016, Jose akhirnya kembali melatih klub Inggris, Manchester United dengan menandatangani kontrak kerjasama selama tiga tahun. Tiga bulan setelah kedatangannya, Manchester United sudah membawa pulang trofi FA Community Shield.


Kehidupan Pribadi dan sisi lain


Jose menikah dengan Matilde "Tami" Faria yang sudah dikenalnya sejak remaja di Setúbal, Portugal. Keduanya melangsungkan pernikahan pada 1989 dan memiliki dua orang anak, yaitu Matilde, dan José Mário, Jr.

Jose Mourinho juga tidak kalah keren dan beken dengan pemain lapangan hijau yang dilatihnya. Hal ini bukan karena komentar pedasnya, melainkan karena ia juga dilirik oleh perusahaan komersial untuk membintangi sejumlah iklan, seperti Jaguar, Samsung, dan American Express bahkan biografi mengenai dirinya menjadi best-seller di Portugal.

Referensi


https://biografitokohinspiratif.blogspot.com/2018/04/biografi-jose-mourinho-special-one.html


0 Comments

Post a Comment