Sejarah A.R.M.Y



ARMY ? Tentara ? No!

Mungkin yang bukan kpopers pasti menganggap ARMY itu tentara atau hal-hal yang berbau kemiliteran. But, sebenarnya ARMY itu nama fansclub nya BTS lho, guys! Yups benar! ARMY itu sendiri memiliki kepanjangan dari :

“Adorable Representative M.C for Youth”

M.C itu sendiri merupakan istilah yang dipakai untuk menyebut Rapper dalam dunia hip hop. Dan bisa diartikan kalau ARMY itu adalah ‘Rapper menggemaskan untuk generasi muda’.


Selanjutnya, nama ARMY jika dalam bahasa inggris berarti tentara, sedangkan nama Bangtan (Bulletproof) merupakan baju antipeluru. Yang berarti ARMY (tentara) akan selalu bersama dengan Bangtan (baju antipeluru) yang tak dapat terpisahkan dan Bangtan akan selalu melindungi ARMY sebagai baju antipeluru seorang tentara.

Nama ARMY ini sendiri diresmikan pada tanggal 9 Juli 2013. Dan sejak saat itu, BTS selalu aktif di media social untuk bisa berkomunikasi dengan ARMY. FYI aja nih guys, bahwa BTS itu mempunyai blog pribadi [http://btsblog.ibighit.com] dan mereka juga mempunyai channel di Youtube [https://www.youtube.com/user/BANGTANTV] agar mereka bisa berbagi cerita dengan fans.

BTS ini memang idol yang terkenal dengan kedekatannya dengan fans sejak jaman debut mereka, bahkan sampai sekarang yang saat ini mereka sedang tenar-tenarnya. Mereka sama sekali nggak sombong dan selalu mengucapkan nama ARMY disetiap pidato kemenangannya.

Dan sebagai tambahan info juga bahwa, baru-baru ini BigHit telah mendaftarkan nama ARMY sebagai hak ciptanya agar mereka-mereka yang menggunakan nama ARMY untuk kepentingan pribadi atau yang bisa merusak citra ARMY, menjelekkan dan menyerang ARMY bisa ditindak lanjuti.

0 Comments

Post a Comment